Review Natur Sleeping Mask Aloe Vera Gel 98% : Mestikah Siap Sedia di Rumah ?
By Gusti Gina - Thursday, November 21, 2019
Siapa yang males maskeran?
Tidak semua orang rajin untuk memakai skincare, atau bahkan punya waktu lebih untuk melakukan rangkaian perawatan kulit. Kalau aku pribadi sih, emang sesuka itu dan punya banyak waktu luang untuk melakukan perawatan kulit. Tapi akhir-akhir ini, aku mulai melakukan skipcare, alias memperpendek rangkaian skincare routine aku. Ya karna kesibukan bertambah jadinya berasa capek melulu dan mageran buat melakukan skincare routine. Ada yang relate ? Hahaha
Selain basic skincare (double cleansing, moisturizer, protector, dan exfoliator) yang wajib aku pakai adalah MASKER. Aku sukaaaa banget maskeran. Parah! Sampai stock masker aku di kamar satu laci khusus masker, dari wash off, peel off, hingga sheet mask. Cuman ketiga jenis masker tersebut biasanya butuh extra time, wash off dan peel off butuh menunggu waktu untuk kering lalu dicuci lagi. Begitu juga buat sheet mask, menunggu 15-20 menit untuk melanjutkan rangkaian skincare lainnya.
Untungnya sekarang sih udah ada jenis masker yang hemat waktu beb, yaitu sleeping mask. Sleeping mask ini bukan sesuatu yang baru sih, aku sudah pernah mencobanya. Basically, sleeping mask ini ya moisturizer, tapi biasanya kandungannya lebih difokuskan untuk perawatan kulit dimalam hari yang mana kulit lagi bagus-bagusnya dalam proses regenerasi, itu kenapa namanya sleeping mask. Maskernya dibawa tidur dan dicuci dipagi hari. Ga perlu extra time untuk menunggu kering atau menyerap.
Kali ini aku mau review sleeping mask yang baru-baru ini aku pakai secara rutin. Maklum, aku kalau mau review biasanya butuh waktu minimal beberapa kali pemakaian untuk yakin hasilnya bisa kubagikan kepada kalian. Sleeping mask yang aku pakai adalah dari NATUR. Yep NATUR, brand Natur yang shampoo itu loh. Kalau aku sih shampoonya udah dari zaman anak-anak udah pakai, karena keluargaku suka pakai Natur. Ga asing lagi deh pokoknya.
Karena Natur ini sudah melekat diingatanku sebagai brand shampoo, alhasil saat ada produk terbaru mereka berupa sleeping mask dari aloe vera ya pastilah KEPO tingkat nasional. Lagian natur juga udah dikenal sebagai brand yang memakai bahan-bahan natural. Singkat cerita, aku coba lah Natur Sleeping Mask ini.
- Packaging : Tube dengan 100 ml. The box is super cute dan ilustrasi cewek bobo pakai sleeping masknya.
![]() |
- Texture : Light gel, so light ! Cepat banget menyerap dan tidak lengket sama sekali.
- Fungsi : Of course soothing & moisturizing. Ya dengan pemakaian rutin pastinya kulit yang lembap akan tampak glowing dan flawless. Kita pasti tahulah kalau aloe vera itu banyak manfaatnya, mulai ujung rambut sampai ujung kaki. Zaman dulu sih waktu kecil, aku pakai lidah buaya langsung dari halaman rumah. Wkwkwk
- Ingredients : Water, Aloe barbadensis extract, glycerin, phenoxyethanol, carboemer, fragrance, imidazolidinyl urea, hydroxyethycellulose, niacinamide, potassium, hydroxide, allantoin, panthenol, sodium hyaluronate, tetrasodium EDTA, sodium PCA. Good news! No alcohol!
- Scent : sweet and fresh. Ga terlalu yakin ini baunya seperti apa, tapi enak dan tidak menyengat.
- Cara Pakai : setelah double cleansing bisa langsung digunakan dengan cara dioles ke kulit wajah seperti moisturizer secukupnya. Atau dapat juga setelah penggunaan toner maupun serum. Pakai distep paling akhir pada night skincare routine ya!
- First Impression : Aku selalu suka dengan produk dengan kemasan tube, karena dia dapat menjaga kebersihan produk dibanding yang dicolek-colek. Dengan isi 100 ml ini masih dapa ditoleransi kalau untuk dibawa bepergian ya. Kemasannya juga simpel dengan box yang super cute. Texurenya yang light sempat membuat aku kaget dan buru-buru mengaplikasikannya ke kulit, benar saja! dia menyerap kurang dari satu menit. Finishnya juga tidak basah atau becek, apalagi lengket. Tidak sama sekali, seolah-olah mattifying tapi tidak bikin kering. You know what I mean right! Jadi gak khawatir sama sekali produknya akan nempel disarung bantal ataupun selimut ya. Aman sentosa tidur dengan sleeping mask ini. Mostly, aloe vera gel yang pernah aku pakai butuh waktu untuk menyerap dengan finish dewy dan agak basah jadi suka nempel ke guling gitu. Natur ? Oh no! Aku suka sekali dengan finishnya, seriously! Saat pagi hari bangun, kulitku tidak kering atau ketat gitu meski dia, terasa normal alias biasa saja. Biasanya kalau aku pakai produk yang drying, kerasa banget tuh kulit berasa ketarik. Minyak diwajah juga cukup terkontrol dengan baik karena kelembapan terjaga. Kandungan sodium hyaluronate yang berfungsi untuk melembapkan yang sebenarnya sudah ada secara alami dikulit kita. Aku rasa aloe vera disini bertugas dengan baik memberikan hidrasi pada kulitku. Dikulitku yang merah-merah akibat jerawat terutama area pipi juga aman sentosa, tidak ada sensasi negatif. Terasa segar dan calming kemerahannya. Meskipun ia mengandung fragrance, ini sama sekali tidak masalah atau mentrigger jerawat. So aman ya untuk kulit ku yang combination acne prone sensitive skin. Good Job, Natur!
Setelah memakai kurang lebih 5x pemakaian, yang paling terasa adalah fungsi dari melembabkan dan menenangkannya. Natur juga menggunakan bahan pelembap bersifat humectant si glycerin, itu kenapa kelembapannya bertahan sampai pagi karna dia dapat mengunci kelembapan kulit. Aku suka jenis pelembab humectant! hahaha. Bahan alaminya pelembapnya juga dari natural hyaluronate yang berfungsi memperbaiki tekstur kulit dan bikin flawless.Oh ya meski Natur mengandung niacinamide which is good for brightening, aku belum merasa ada perubahan signifikan walaupun wajah terlihat lebih fresh. Warna kulitku juga memang begini-begini saja. Mungkin bagi kamu yang aktivitas banyak outdoor akan lebih terasa hasil kerja dari niacinamide yang mampu mencerahkan. Kalau aku mah tiap harinya didalam ruangan terus.
Sebagai perawatan kulit dimalam hari, ini sudah sangat cukup. Dia mampu sebagai pelembab juga menutrisi kulit disaat yang bersamaan. Selain itu, ini juga solusi sih bagi aku yang mulai males maskeran karna waktu. Rajin pakai sleeping mask Natur aja sudah memberikan kelembapan dan nutrisi yang cukup. Aloe vera gel helps me a lot tiap kali kena minyak panas, dia mampu mendinginkan dengan cepat dan biasanya kulitku tidak jadi melepuh. Dari kecil hingga dewasa sekarang, aloe vera selalu dekat sih sama kehidupan sehari-hari. Kamu juga bisa sedia aloe vera dirumah, brand Natur ini menyediakan aloe vera yang bagus buat kamu coba. Bisa di offline store ataupun secara online lewat Shopee Official Store Natur kalau pengen tau lebih banyak tentang Natur sih di Instagram @backtonatur.
Bye beautiful!
6 comments
Wkwk sama bgt dlu dari kecil pake aloe vera alias lidah buaya nya lgsg dari depan rumah, bahkan sampe gosoknya jg depan rumah :D
ReplyDeleteWahh jadi penasaran sama si aloe nya natur, racun bgt sih ini :'D
ReplyDeleteDuh pingin coba jadinya si aloe vera nature ini ������
ReplyDeleteDepo 20ribu bisa menang puluhan juta rupiah
ReplyDeletemampir di website ternama I O N Q Q
paling diminati di Indonesia,
di sini kami menyediakan 9 permainan dalam 1 aplikasi
~bandar poker
~bandar-Q
~domino99
~poker
~bandar66
~sakong
~aduQ
~capsa susun
~perang baccarat (new game)
segera daftar dan bergabung bersama kami.Smile
Whatshapp : +85515373217
Untuk mempermudah kamu bermain guys www.fanspoker.com menghadirkan 6 permainan hanya dalam 1 ID 1 APLIKASI guys,,,
ReplyDeletedimana lagi kalau bukan di www.fanspoker.com
WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||
Yeah well information mostly cream give result in using night
ReplyDeleteSeedsman Coupon